1 Des 2010

Pemalu

Kita semua tahu apa itu peribahasa. Tapi tidak semuanya tahu apa arti dari sebuah peribahasa. Kita memang sering mendengar peribahasa itu di ucapkan, tapi tidak selamanya kita tahu apa arti yang dimaksudkan. Tak usah orang lain, aku sendiri begitu.

Simaklah peribahasa berikut. Ada udang di balik batu. Sebagai peribahasa, jelas ini tidak membahas udang yang sedang main petak umpat dengan teman-temannya di balik batu. Tapi ini berarti pemalu, paling tidak itulah jawaban yang kutulis di lembar soalku. Lho kok bisa?. Aku memiliki alasan mengapa bisa mengatakan itu. Ya, artinya memang pemalu, sebab kalau tidak malu mengapa udang harus bersembunyi dibalik batu?

Hihihihi....dan aku jadi benar-benar malu bila mengingat kelakuan udang yang suka sembunyi dibalik batu eh maksudku ingat jawabanku. Yang karenanya membuat aku gagal mendapatkan nilai sepuluh. Aku hanya mendapatkan nilai sembilan untuk ulangan bahasa Indonesiaku. Semua karena ibu guru tak mau menerima penjelasanku. Hihihi...ya iya lah!

Gambar dipinjam dari sini

1 komentar:

  1. jd inget pas mb prnah minta penjelasan ilmiah ke siswa 'knp ada org bs mati ketelen mpek2 ato mati saat maem sambil ngobrol'...e jawabannya krn ajal mb..hihihi

    BalasHapus